Language

Sabtu, 31 Maret 2012

SEJARAH WINDOWS BAGIAN 1/KOMPUTER DAN TEKNOLOGI/CARA BELAJAR KOMPUTER DAN TEKNOLOGI

Sejarah windows Bagian 1

Windows 1.0
Windows 1.0., ini adalah sebutan untuk Sistem operasi Windows saat pertama kali dirilis pada tanggal 20 November 1985. Tidak berbeda dengan hal-hal lain, pada versi pertama pastilah memilki  banyak kelemahan, pada versi windows 1.0 juga memiliki banyak kekurangan pada fungsionalitasnya dan juga kurang begitu populer karena kekurangan tersebut. Interface Manager, sebuah nama yang awalnya direncanakan untuk menjuluki Sistem Operasi tersebut, namun kepala bagian Microsoft Corporation (Rowland Hanson) meyakinkan orang-orang penting di Microsofft Corporation bahwa nama “Windows” akan lebih menarik konsumen. Windows 1.0 merupakan pengembangan dari MS-DOS dengan tambahan antrmuka grafis, bukan merupakan sistem operasi yang lengkap. Masalah dan kelemahan yang dimiliki oleh Windows 1.0 juga masih sama dengan MS-DOS. Selain itu, tuntutan dari Apple juga memaksa Microsoft utuk membetasi kemampuan Windows. Seperti, jendela-jendela di dalam Windows 1.0 hanya dapat dibuka secara tile saja, tidak dapat saling menimpa antar jendela yang lainya. Windows 1.0 juga tidak memiliki Recycle Bin (tempat pnyimpanan berkas sementara sebelum dihapus), hal ini disebabkan karena pihak Apple meyakini bahwa mereka memiliki hak terhadap paradigma tersebut. Untuk membuang limitasi tersebut dari windows, Microsoft menandatangani perjanjian lisensi dengan Apple.

Windows 2.x
Dalam selang waktu kurang lebih dua tahun, akhirnya microsoft merilis Windows versi 2.x pada tanggal 9 Desember 1987. Pada versi ini memliki kedekatan dengan aplikasi grafis buatan Microsoft, Microsoft Excel for Windows dan Microsoft Word For Windows. Aplikasi-aplikasi Windows dapat dijalankan dari MS-DOS, kemudian masuk ke dalam Windows untuk menjalankan operasinya, dan akan keluar dengan sendirinya ketika aplikasi ditutup. Hal tersbut telah membuat windows versi 2.x menjadi sedikit lebih populer dari windows 1.0.
Peningkatan signifikan diperoleh oleh microsoft windows saat Adus PageMaker muncul dalam versi untuk Windows, yang sebleumnya hanya dapat dijalankan pada sistem operasi Macintosh. Modus real adalah model yang digunakan Windows versi 2.x, yang  hanya mampu mengakses memori hingga 1Megabit saja. Dalam konfigurasi seperti itu, Windows dapat menjalankan sitem multitasking, semacam DSQview, yang berjalan dalam modus terproteksi yang ditawarkan intel 8028.

Windows 2.1x
Kembali Microsoft merilis perkembangan barunya, untuk kali ini ada 2 versi Windows yang dirilis, yaitu Windows/286 2.1 dan Windows/386 2.1. seperti versi pendahulunya Windows/286 2.1 menggunakan memori modus real, tetapi versi pertama yang mendukung High memory Are (HMA), Windows/386 2.1 bahkan memiliki kernel yang berjalan dalam modus terproteksi dengan emulasi expanded Memory Specification (EMS), Standar-Intek-Microsoft (LIM), pendahulu spesifikasi Extended Memory Specification (XMS). Yang kemudian mengubah topologi komputasi di dalam IBM PC. Modus real yang berjalan diatas kernel modus terproteksi dengan menggunakan virtual 8086 memang masih di gunakan di dalam semua aplikasi Windows dan MS-DOS.

Kamis, 22 Maret 2012

Sejarah Sistem Operasi Komputer/Sejarah MS DOS/Cara Belajar Komputer dan Teknologi

SEJARAH MS DOS (microsoft Disk Operating System)
Windows 7, windows Vista, dan windows XP, ya..... mungkin itulah sistem operasi yang kita jumpai dan kita ketahui pada masa sekarang. Sistem operasi dengan tampilan yang menarik, indah untuk dilihat dan menawarkan banyak kemudahan bagi pengguna komputer. Tetapi sebelum sistem-sistem operasi tersebut diciptakan oleh MS-Windows, sebelumnya telah melalui berbagai evolusi yang cukup panjang dan mungkin tidak akan pernah berhenti melakukan perkembangan ke masa depan hanya pada apa yang bisa kita jumpai sekarang. Sekedar untuk mengetahui sejarah bagaimana proses tercapainya keindahan dan kemewahan, kemudahan dan kacanggihan yang bisa kita nikmati sekarang. seperti kata pepatah “seekor anak elang tidak akan langsung bisa terbang dan berburu mangsanya”. Begitu juga dengan sistem operasi komputer yang awalnya menggunakan MS-DOS dan terus berkembang hingga sekarang. MS-DOS merupakan salah satu kunci keberhasilan Microsoft dalam memproduksi perangkat lunak, dari sebuah perusahaan kecil pembuat bahasa pemrograman saat didirikan hingga menjadi sebuah perusahaan perangkat lunak yang seolah menguasai dunia.
Sejarah MS-DOS
Versi 1.00
Sebuah sistem operasi yang sangat minim dengan fasilitas,  tidak memiliki tampilan untuk mengelola data, apa lagi sitem jaringan komputer seperti sekarang,mungkin saat itu belum terpikirkan atau mungkin belum dibutuhkan?? sitem operasi ini juga hanya mendukung PC IBM model 5150 dan perangkat keras disket single-side floppy yang berukuran 51/2 inchi dengan kapasitas hanya 16K saja. MS-DOS Versi 1.00 dibuat pada 12 Agustus 1981 dan merupakan versi awal MS-DOS yang pertama kalinya duluncurkan oleh mocrosoft.Denganfile-file : BASIC.COM; BASICA.COM; CHKDSK.COM; COMP.COM;DEBUG.COM;DISKOMP.COM;DISKCOPY.COM;EDLYN.COM;EXE2.COM;FORMAT.COM;LABEL.COM;MODE.COM;RAMCLEAR.COM;SETLOCK.COM;SYS.COM;Berlanjut ke :
Versi 1.1
Pada bulan Mei tahun 1982 MS-DOS meluncurkan versi 1.1, untuk versi ini MS-DOS dapat mendukung floppy disk dengan kapasitas 320K, tetapi file-file yang ada di dalamnya masih tetap sama seperti pada seri sebelumnya. Hal ini merupakan akibat dari peluncuran produk baru IBM yaitu floppy disk drive baru untuk untuk double-side dengan ukuran 51/2 inchi dan berkapasitas 320K yang dapat menampung dua kali lebih banyak dibanding dengan sebelumnya.
Versi 1.25
Mei 1982 rilis pertama kali dari klon IBM PC. IBM PC dan Klon IBM PC yang kompatible dengan IBM PC sangat sukses di pasaran. Hal ini juga membawa kesuksesan untuk tiga perusahaan, microsoft, Intel dan IBM. File yang ada di dalamnya pun bertambah dari versi sebelumnya. ASSIGN.COM;CHDIR/CD.COM;COLOR.COM;LESS.COM;LESS.COM;MKDIR/MD.COM;MORE.COM;RMDIR/RD.COM;SHORT.COM;TREE.COM.
Versi 2.0
Dengan ditemukanya kebutuhan yang bisa diterapkan pada sitem komputer, maka semakin ditingkatkan pula kapasitas yang diciptakan, pada bulan Maret 1983, MS-DOS kembali membuat versi berikutnya dengan nama 2.0, pada versi ini MS-DOS dapat mendukung floppy disk 320K, penggunaan struktur direktori yang hierarkis(bercabang), dan mendukung beberapa fungsi dari UNIX, seperti penggunaan print spooler dan I/O redirection. Print spooler adalah fitur penyimpanan data sebelum data yang akan dicetak, tidak langsung tercetak tetapi disimpan terlebih dahulu, sehingga pencetakan dapat lebih cepat, print spooler juga berfungsi ketika dalam pencetakan kehabisan kertas maka pengguna hanya perlu menambahkan kertas dan menekan tombol resume. Sedangkan untuk I/O sendiri digunakan untuk melakukan fungsi input dan output yang dilakukan dari baris perintah. Selain Mengadopsi fitur dari unix pada versi ini juga memberi keleluasaan kepada pengguna untuk dapat memasang driver pada DOS, dengan mengitegerasikanya di dalam berkas konfigurasi CONFIG.SYS;GRAPHICS.COM;GRAFTABL.COM;PARK.COM;PRINT.COM;BACKUP.EXE;RESTORE.EXE.
Versi 2.05
April 1983, mendapatkan dukungan tambahan berupa huruf Kanji (jepang).
Versi 2.10
Oktober 1983, tidak memilki perubahan yang mencolok.
Versi 2.11
Maret 1984, tidak memilki perubahan yang mencolok.
Versi 3.00
Agustus 1984, pada versi 3.00 MS-DOS kembali menambahkan beberapa fitur, untuk kali ini MS-DOS dapat mendukung untuk sistem jaringan, walaupun hanya terbatas pada konsep jaringan workgroup saja dan terkoneksi klien-server. Teknologi jeringan yang dapat digunakan adalah keluaran IBM yaitu token ring pada sistem operasi. Pada versi ini floppy disk yang digunakan telah mengalami perubahan menjadi berukuran 31/2 inchi low-density dengan kapasitas 720K. Dan penambahan file APEND.COM;FC.EXE;FDISK.EXE;NLSFUNCH.EXE.RECOVER.COM
Versi 3.10
Pengembangan jaringan sehingga dapat mendukung jaringan lokal, LAN (Local Area Network) dengan komponen MS-NET. Beberapa tambahan file juga terus dilakukan SUBST.EXE;SELECT.COM;FIND.EXE;SHARE.EXE;REPLACE.EXE
Versi 3.20
Pada awal tahun 1986 menambahkan dukungan untuk topologi jaringan token ring dan floppy disk dengan ukuran 3.5 inchi dan berkapasitas 720K dan tambahan file XCOPY.EXE
Versi 3.30
April 1987, MS-DOS 3.3 dapat mendukung floppy disk 31/2 inchi hugh-density yang memilki kapasitas 1.44M. pada MS-DOS versi 3 dapat mendukung partisi pada hardisk yang memiliki kapasitas hingga 32M, atau 12 M lebih tinggi dibandingkan dengan versi pendahulunya MS-DOS 2.0 dengan penambahan file FASTOPEN.EXE dan FASTHELP.EXE.
Versi 4.00
Pertengahan tahun 1998, pada bulan Juni tampilan grafis pada sistem operasi mulai banyak dijumpai. Pada tahun 1985 microsoft juga meluncurkan Windows versi 1.0 dan versi 2.0 pada tahun 1989. Program shell dengan nama DOS Shell, yang memiliki tampilan seperti DOS Executive milik Windows versi 1.0 juga diterpakan ke dalam MS-DOS versi 4.00 ini. Dalam versi ini juga didukung dengan adanya mouse yang dapat mempermudah pengguna dan juga penambahan file MOUSE.COM;HIMEM.SYS;SETVER.EXE;MIRROR.COM;SMARTDRRV.EXE.
Versi 4.01
Diciptakan pada November 1988, dan hanya mendapatkan tambahan file RAMDRIVE.SYS
Versi 5.0
Kegagalan IBM dalam mempertahankan IBM PC tidak membuat microsoft berhanti untuk melakukan perkembangan. Pada tahun 1991 MS-DOS versi 5.0 kemballi dirilis oleh microsoft. Pda versi 5.0 MS-DOS juga memiliki fitur yang jauh lebih dari versi-versi pendahulunya, seperti untuk device driver yang dapat diinstal pada area memory diatas 640K(HMA) dengan parameter DEVICEHIGH pada berkas konfigurasi CONFIG.SYS dan LOADHIGH pada AUTOTEXEC.BAT sehingga memungkinkan untuk menjalankan program yang membutuhkan memori. Pada versi 5.0 mendapatkan penambahan file DOSHELL.EXE;DOSKEY.EXE;EDIT.COM;EXPAND.EXE;MWUNDEL.EXE;QBASIC.EXE;MWUNDEL.EXE;UNDELETE.EXE;UNFORMAT.EXE.
Versi 6.0
Versi 6.0 yang dibuat pada bulan Maret 1993 dan memilki lebih banyak fitur utilitas tambahan, seperti antivirus(MSAV.EXE), viris protection (VSAFE.COM) yang mengadopsi dari PC-Tools, penambahan untuk defragmentasi hardisk (DEFRAG.EXE), Pemeriksa hardisk dari kesalahan penempatan dan kerusakan (SCANDISK.EXE) serta penyempurnaan dari versi sebelumnya dan penambahan beberapa file, DBLSPACE.EXE;DEFRAG.EXE;EMM386.EXE;MSAV.EXE;SCANDISK.EXE;VSAFE.COM.
Versi 6.20
Maret 1993, pada versi ini digunakan untu mengurangi file DBLSPACE.EXE karena bermasalah hak paten dengan Stac Tecnology sebagai pemilik file tersebut.
Versi 6.22
Pada versi ini MS-DOS menambahkan file DRVSPACE.EXE yang dugunakan untuk mengganti file DBLSPACE.EXE. pada tahun 1994
Versi 7.00
Dibuat pada bulan April tahun 1995, yang hampir bersamaan dengan diluncurkanya Windows 95. Windows 95  adalah sebuah versi Windows yang berdiri terpisah dari MS-DOS, namun tidak sepenuhnya terlepas dari MS-DOS hanya beberapa fungsionalitas yang sebelumnya ditangani oleh kernel MS-DOS, berpindah menjadi ditangani oleh Windows.
Versi 7.10
Pada tahun yang sama ketika microsoft meluncurkan Windows 98, microsoft juga meluncurkan versi DOS 7.10 dengan dukunngan untuk FAT32 yang jauh lebih efisien dari FAT16. Fungsi yang dimilki MS-DOS 7.10 banyak dipangkas hingga pada akhirnya pada tahun 1999, microsoft merilis versi Windows baru yang benar-benar tanpa DOS dengan nama kode Georgia (Windows Milenium Edition). Maka berakhirlah karya MS-DOS pada dunia perkomputeran yang kemudian dilanjtkan oleh perjuangan Windows. Untuk selanjutnya bisa kita pelajari tentang Sejarah Microsoft Windows.

baca juga :
Sejarah Komputer Generasi Pertama (1)Sejarah Komputer Generasi Ke Dua (2)Sejarah Komputer Generasi Ke Tiga (3); Sejarah Komputer Generasi Ke Empat (4); Sejarah Sistem Operasi MS-DOS

Selasa, 20 Maret 2012

Sejarah Komputer/Generasi Ke Empat/Cara Belajar Teknologi Komputer

Tidak puas dengan hasil komputer pada generasi ke Tiga, para ilmuwan terus mencoba untuk mengembangkan komputer hingga secanggih mungkin. Setalah ditemukanya IC dan mulai digunakanya IC pada perangkat komputer, para ilmuwan semakin terinspirasi untuk membuat si perangkat masa depan ini menjadi semakin canggih dan semakin kecil, sehingga memungkinkan harga komputer menjadi lebih terjangkau dan komputer dapat digunakan orang-orang biasa, tidak hanya menjadi alat yang dipakai oleh perusahaan-perusahaan besar dan lembaga pemerintahan saja.
ULSI (Ultra Large Scale Integration), mampu mamuat jutaan komponen ke dalam satu chip yang hanya berukuran setengah dari uang logam. Dari hal tersebut semakin menjadikan ukuran semakin kecil dan harga yang menjadi semakin murah. Selain harga dan ukuran komputer yang semakin menurun hal ini juga dapat meningkatkan daya kerja, efisiensi dah kehandalan komputer.
ULSI mampu memuat jutaan komponen ke dalam satu chip tunggal, tidak secara instan langsung dapat memasukan komponen dalam hitungan juta, namun melalui proses yang sebelumnya dikembangkan oleh LSI (Large Scale) yang mampu memuat ratusan komponen, dan VLSI ( Vey Large Scale) pada tuhun 1980 yang mampu memuat ribuaan komponen.
Pada tahun 1971, Intel 4004 memberikan dampak besar pada perkembangan IC dan sejarah perkembangan komputer generasi ke Empat. Intel 4004 mampu meletakan seluruh komponen yang dibutuhkan oleh komputer dalam satu chip yang sangat kecil. Sbenarnya sebelum itu IC hanya diciptakan untuk kebutuhan secara spesifik saja tetapi sekarang sebuah microprosesor dapat diciptakan dan diprogram untuk memenuhi kebutuhan yang diinginkan.
Dengan perkembangan yang sangat cepat kini komputer dapat digunakan oleh semua kalangan dari perusahaan besar hingga orang-orang awam. Hal ini mendorong para perakit komputer mulai menawarkan komputer-komputer ciptaan mereka kepada masyarakan umum, komputer yang mereka jual satu paket bersama perangkat lunak yang mudah digunakan untuk kalangan umum.
Pada tahun 1981, Personal Computer (PC) mulai dikanalkan oleh IBM untuk digunakan di rumah, kantor, dan di sekolah. Pada tahun ini penggunaan PC hanya mencapai sekitar dua juta unit, namun dengan berbagai kemudahan yang ditawarkan melonjak menjadi 5,5 juta unit. Dalam kurun waktu sepuluh tahun penggunaan PC meningkat pesat hingga mencapai 65 juta unit. Komputer terus, bervolusi berawal dari komputer yang berukuran sangat besar hampir setengah lapangan sepak bola, dekstop komputer(komputer yang diletakan di atas meja) hingga komputer yang bisa di bawa kemana-mana atau yang sering di juliki dengan laptop.
Komputer Generasi Pertama (1) 

Senin, 19 Maret 2012

Sejarah Komputer/Generasi Ke Tiga/Cara Belajar Teknologi Komputer

Para ilmuwan komputer memang tidak pernah berhenti untuk selalu mencari yang terbaik, meskipun transistor telah banyak digunakan dan memilki kemampuan yang jauh lebih baik dari tube vakum, tapi tetap saja masih dianggap memilki kekurangan yaitu transistor masih dianggap terlalu besar dan terlalu panas sehingga dapat menyebabkan kerusakan pada komponen-komponen lainya. Pada Tahun1958 Jack Kilby Insinyur di Texas mengembangkan IC (integrated circuit) yang dapat mengkombinasikan tiga komponen eloktronik dalam sebuah piringan silikon kecil. Yang menginspirasi para ilmuwan lain untuk memasukan lebih banyak komponen ke dalam suatu chip tunggal yang dinamakan semi konduktor. Sehingga mulai menghasilkan komputer-komputer dengan ukuran yang semakin kecil.
                Kemajuan lain Pada masa perkembangan sejarah komputer generasi ke Tiga adalah mulai digunakanya sistem operasi (Operating System), sebuah sistem yang dapat digunakan untuk menjalankan berbagai macam program yang berbeda pada waktu yang bersamaan dengan sebuah program utama yang memonitor dan mengkoordinasi memori mesin komputer.
                Sdikit tentang sejarah komputer generasi ke Tiga, memang tidak terlalu memuaskan tapi mungkin cukup untuk membuka wawasan kita tentang komputer, perkembangan komputer tidak hanya berhenti sampai di sini untuk selanjutnya bisa kita baca di perkembangan  
komputer generasi ke Empat. (4)
Baca Juga :
 

Jumat, 16 Maret 2012

Sejarah Komputer/Generasi Ke Dua/Cara Belajar Komputer dan Teknologi


Penemuan transistor oleh Walter Houser Brattain bersama John Bardeen dan William Shockley yang kemudian mendapatkan nobel pada tahun 1956 ikut melengkapi perjalanan sejarah komputer dan perkembanganya. Pada tahun 1956 para ahli komputer mulai memakai transistor pada  televisi, radio dan komputer yang awalnya menggunakan Tube vakum sehingga memilki ukuran cukup  besar, dengan penggunaan transistor komputer dapat dibuat dengan ukuran yang lebih kecil. Termasuk penemuan memori inti magnetik. Pada era komputer kedua inilah penggunaan bahasa asembly mulai menggantikan bahasa mesin yang rumit dan sulit untuk dipahami. Bahasa asemblya adalah bahasa yang menggunakan singkatan-singkatan untuk menggantikan kode-kode biner.
Pada era komputer generasi ke dua, IBM menciptakan mesin super komputer yang diberinama Stretch, dan Sprey-Rand membuat komputer bernama LARC. Komputer yang dikembangkan untuk laboraturium atom ini dapat menangani data yang besar. Namun mesin komputer LARC memiliki harga yang sangat mahal, sehingga jumlah komputer ini pun sangat terbatas dan kurang populer. Hanya ada dua komputer LARC yang pernah digunakan yaitu di Lawrence Radiation Labs di Livermore, California dan di US Navy Research and Development Center di Washington DC.
Baru pada awal tahun 1960-an, komputer-komputer generasi ke dua mulai banyak digunakan dan sukses di bidang bisnis, universitas dan pemerintahan. Komputer-komputer ini juga dapat di asosiasikan dengan komputer pada saat ini seperti printer, disket, memory, sistem operasi dan program. Pada tahun 1965, bisnis-bisnis besar hampir seluruh menggunakan komputer generasi ke dua sebagai alat untuk mengolah data, informasi dan keuangan. penggunaan bahasa pemrograman, menjadikanya lebih fleksibel dengan komputer. Felksibelitas inilah yang meningkatkan kinerja komputer menjadi lebih baik dan dengan harga yang sesuai untuk bisnis. Pada masa komputer generasi ke dua, mulai bermunculan bahasa pemrograman seperti COBOL (Comon Busines Language), FORTRAN (Formula Trasnlator). Pada komputer generasi kedua ini juga mulai bermunculan berbagai macam perangkat lunak.
Berikut sekilas tentang gambaran komputer generasi ke dua, berikutnya untuk sejarah komputer genrasi ke TIGA bisa kita baca di link berikut : Sejarah Komputer Generasi Ke Tiga (3), Sejarah Komputer Generasi Ke Empat (4) atau ingin kembal Sejarah Komuter Generasi Pertama (1)
Sejarah Komputer Generasi Ke Dua (2)

Rabu, 14 Maret 2012

Sejarah Komputer/Generasi Pertama/Cara Belajar Komputer dan Teknologi

           Komputer dalah salah satu perangkat elektronik yang di gunakan untuk mebantu pekerjaan manusia, komputer yang awalnya hanya di gunakan oleh orang2 tertentu saja, namun seiring dengan berjalanya waktu dan perkembagan teknologi yang sangat cepat, maka saat ini komputer telah menjelma menjadi sebuah kebutuhan pokok bagi sebagaian orang di selruh belahan dunia. hampir seluruh pekerjaan di dukung dengan perangkat komputer.
Mungkin telah banyak orang yang mengetahui apa itu komputer dan telah banyak pula orang menggunakanya, tetapi tidak menutup kemungkinan sebagian dari mereka tidak mengetahui sejarah dari komputer, bagaimana komputer diciptakan dan bagaimana cara komputer berkembang.
komputer diciptakan dengan tujuan untuk membantu meringankan tugas manusia atau membantu seseorang agar dapat melakukan perhitungan atau melakukan pengolahan data agar lebih cepat.
Saat ini kita bisa menjumpai berbagai jenis dan macam komputer dengan keunggulan dan kecanggihanya masing2. Tetapi sesunggunya kmputer bukanlah barang instan yang langsung tercipta seperti sekarang yang banyak kita jumpai, tidak haya sebuah negara dengan kemerdekaanya komputer juga memiliki sejarah, perkembangan dan melalui evolusi yang panjang, dari mulai alat penghitung tradisional/manual (mungkin pada jaman dulu menghitung masih menggunakan jari/alat yang lain secara manual), alat penghitung mekanik, alat penghitung elektronik berupa kalkulator atau sejenisnya ayang mencetuskan ide2 para ahli elektronik sehingga mampu menciptakan satu alat yang kita sebut komputer.
Evolusi komputer terbagi menjadi beberpa tahapan dan generasi atau periodenya masing2 : 
  • berawal dari perhitungan trasional.
  • berkembang menjadi kalkulator mekanik dan elektronik.
  • komputer gnerasi pertama.
  • komputer geerasi ke dua.
  • komputer generasi ke tiga
  • komputer generasi ke empat
  • menuju komputer generasi ke lima.

1. SEJARAH KOMPUTER GENERASI PERTAMA

 
Perang Dunia Ke Dua, adalah salah satu sejarah dunia yang ikut mempengaruhi berkembangnya komputer hinggga seperti yang banyak kita jumpai pada masa kini. Negara-negara yang yang ikut terlibat dalam perang Dunia ke Dua tersebut, berusaha untuk mengembangkan komputer semaksimal mungkin dalam kemampuanya mengatur srategis yang dimiliki komputer, hal tersebut  memperngaruhi peningkatan pendanaan secara besar-besaran sehingga mempercepat pertumbuhan, perkembangan dan kemajuan komputer. Konrad Zuse, seorang insinyur Jerman salah satu dari beberapa orang yang berperan dalam perkembangan komputer. Pada tahun 1941 membangun komputer yang diberi nama Z3 untuk mendesain pesawat terbang dan peluru kendali.
Tidak hanya Kornard Zuse yang berusaha untuk mengembangkan dan mengisi perjalanan dari sejarah komputer pada masa itu. Namun pihak sekutu juga berusaha untuk membuat kemajuan lain untuk meningkatkan kemampuan komputer. Pada tahun 1943, Inggris berhasil membangun sebuah komputer untuk memecahkan kode-kode rahasia yang diberi nama dengan Colossus. Namun sebenarnya Colossus tidak terlalu berpengaruh dalam perkembangan komputer karena Colossus diciptakan bukan sebagai komputer serba guna, dan keberadaan Colossus juga dirahasiakan hingga satu dekade perang telah selesai.
Amerika Serikat, Pada tahun 1900 s.d 1973 seorang insinyur Havard yang bernama Howard H. Aiken yang bekerjasama dengan IBM, menciptakan kalkulator elektronik untuk US Navy. Komputer tersebut diberi nama The Havard-IBM Automatic Sequence Controlled Calculator, atau yang dikenal dengan sebutan Mark I. Mark I memilki ukuran yang cukup besar dengan panjang sekitar setengah lapangan sepak bola dan rentang kabel hingga mencapai 500 mil. kemampuan perhitunganya juga cukup lambat hanya mencapai 3-5 detik untuk setiap perhitungan.
Perkembangan lain pada masa itu adalah komputer dengan nama ENIAC (Electronic Numerical Intergerator and Computer) yang dihasilkan dari kerjasama antara pihak Amerika Serikat dan University of Pennsylvania, komputer ENIAC terdiri dari 18.000 tabung vakum, 5 juta titik solder dan membutuhkan daya yang sangat besar mencapai 160KW, sehingga ENIAC memiliki ukuran yang sangat besar. Namun dari ukuranya yang sangat besar ENIAC juga memiliki kemampuan serba guna ( general purpose computer) dan mampu bekerja 1000 kali lebih cepat dibanding dengan komputer Mark I. ENIAC dirancang oleh John W. Mauchy pada tahun 1907-1980 Jhon Presper pada tahun 1919-1995.
Pada tahun 1940-an, john von Neuman bergabung dengan University Pennsylvania untuk menciptakan kkomputer dengan konsep hingga 40 tahun yang akan datang bisa digunakan. Von Neuman berhasil mendesain Electronic Discrete Variable Automatic Computer (EDVAC) pada tahun 1945 dengan sebuah memori penyimpanan sehingga memungkinkan komputer dapat berhenti bekerja kemudian melanjutkan pekerjaanya kembali. Kunci kesuksesan Neuman adalah unit pemrosesan central (CPU), yang memungkinkan seluruh fungsi komputer dikoordinasikan pada satu sumber tunggal. Pada tahun 1951 Dwilight D. Berhasil menciptakan komputer komersial pertama dengan memanfaatkan konsep dari Von Neuman.
Ciri-ciri komputer generasi pertama adalah pada instruksi operasi yang dibuat secara spesifik untuk tugas tertentu, setiap komputer memilki kode biner yang berbeda sehingga sulit untuk di program dan memilki keterbatasan kecepatan, selain itu komputer pada generasi pertama juga memiliki ciri dengan ukuran yang sangat besar, dikarenakan penggunaan tabung vakum dan silinder magnetik yang berfungsi sebagai penyimpanan data.
 Nah berikut sekilas tentang sejarah komputer yang sedikit saya ketahui, bagi para pembaca mungkin ada yang ingin menyempurnakan??maka sebuah tulisan akan menjadi lebih sempurna pula,,,,,,,,,,ayo buka pengetahuan seluas-luasnya.........

Baca Juga :